Upacara Hari kartini ke -193 Digelar Dipendopo kabupaten Brebes

Upacara Hari kartini ke -193 Digelar Dipendopo kabupaten Brebes

DP3KB – Pemerintahan Kabupaten Brebes menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Kartini ke 139 tahun 2018, Upacara yang dipimpin oleh  Bupati Brebes Hj. Idza Priyanti, SE, MH. digelar di Pendopo kabupaten Brebes pada hari Jumat (20/4/2018). kemarin

 Upacara Peringatan Hari Kartini ke-139 tingkat Kabupaten Brebes ini dihadiri Wakil Bupati Narjo, SH beserta Istri juga sebagai Ketua PKK Kabupaten Brebes, Ketua Panitia Hari Kartini Ny. Febriyanti Ahmad Hadi Hariono (Ketua Persit KCK Cabang XXIII Dim 0713/Brebes.

Hadir juga Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Brebes, Kasdim 0713/Brebes Mayor Inf Arief Soehartono,SPd, Sekertaris Daerah Kabupaten Brebes Emastoni Ezam, SH, MH beserta istri, Kepala OPD/Camat se-Kabupaten Brebes dan Gabungan Organisasi Wanita serta undangan lainnya.

dalam sambutannya Hj. Idza Priyanti, SE, MH menyampaikan, Realita ditengah-tengah kehidupan modern ini, wanita tidak lagi dipandang sebelah mata, lebih dihargai dan dihormati, saat ini banyak wanita dalam meniti karier, pendidikan bahkan jabatan melebihi kaum pria. Wanita sekarang ada yang menjadi menteri, direktur Perbankan dan masih banyak lainya.

Oleh sebab itu, untuk kaum perempuan di Kabupaten Brebes dihimbau untuk bisa memperluas cakrawala pandang dan ruang geraknya ditengah masyarakat, dalam bentuk aksi dan kegiatan-kegiatan konkrit, yang hasilnya dapat dirasakan baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang, khususnya peningkatan aktualisasi perempuan itu sendiri, bagi peningkatan kesejahteraan keluarga, maupun bagi peningkatan pemberdayaan masyarakat luas. Dalam kaitan pembangunan di kabupaten Brebes khususnya pemberdayaan perempuan, banyak program yang harus menjadi focus dan membutuhkan partisipasi dari kaum perempuan untuk menjadi motor penggerak, antara lain bagaimana upaya untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak, menurunkan angka kematian ibu melahirkan (AKI) dan angka kematiaan bayi (AKB). Pendidikan dasar 12 tahun, mendukung kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, keikutsertaan perempuan dalam melestarikan lingkungan hidup, dan lain sebagainya.

Setelah kegiatan upacara selesai, Bupati Brebes Hj. Idza Priyanti, SE, MH beserta seluruh peserta upacara melanjutkan kegiatan tabur bunga dan do’a bersama di makam pahlawan Kusuma Tama yang berada di jalan pahlawan kabupaten Brebes.

About The Author

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *