Forum Anak Desa Pandansari Terbentuk

Forum Anak Desa Pandansari Terbentuk

DP3KB_ Dinas Perlindungan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3KB) kabupaten Brebes Bentuk Forum Anak Desa Pandansari Kecamatan Paguyangan. kemarin

Bertempat di aula Balai Desa Pandansari dan diikuti oleh peserta yang berjumlah 30 peserta yang berasal dari perwakilan Sekolah-sekolah yang ada di desa tersebut.

hadir dalam kegiatan Pembentukan Forum anak ini  Eni Listiawati ( Kasi Perlindungan dan Pemenuhan Hak Anak ) DP3KB Brebes, ka eri (Pendamping Anak Propinsi Jawa Tengah ) dan ka rozak (Pendamping Anak Kabupaten Brebes).

Dalam sambutanya Kiryanto selaku Sekretaris Desa Pandasari menuturkan bahwa pembentukan forum anak di wilayah Desa Pandasari Kecamatan Paguyangan ini  yakni supaya anak-anak di Desa Pandansari memiliki wadah untuk berkumpul, bersosialisasi, dan berperan aktif dalam mewujudkan Desa Pandansari sebagai salah satu Desa rintisan layak anak.

“melalui wadah forum anak ini kami berharap agar anak-anak yang ada di Desa Pandansari sebagai generasi penerus bangsa  dapat berperan aktif dalam setiap kegiatan yang salah satunya adalah mengkampanyekan hak-hak anak. sehingga kedepan melaui forum anak ini kekerasan terhadap anak dapat diminimalisir, kedepan jika memang kegiatan forum anak ini berjalan kami mewakili pemerintah Desa akan berusaha memberikan anggaran untuk kegiatan forum anak ”tuturnya

Eni Listiana (Kasi Perlindungan dan Pemenuhan hak anak) Badan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (BP3KB) Kabupaten Brebes selaku pelaksana kegiatan menyampaikan bahwa dirinya sangat senang dapat hadir dalam pembentukan forum anak Desa Pandansari.  Pihaknya meminta kepada seluruh anak-anak agar bisa menjadi pelopor dan pelapor bagi setiap permasalahan yang terjadi terhadap anak.

“saya sangat senang bisa hadir bersama anak-anak  dalam pembentukan forum anak ini, saya menghimbau kepada seluruh anak-anak yang hadir agar bisa bersama-sama menjadi pelopor dan pelapor terhadap kekerasan-kekerasan yang terjadi kepada anak, sehingga harapanya tidak ada lagi kekerasan yang terjadi terhadap anak”. ujarnya.

Selain diisi dengan kegiatan sosialisasi, kegiatan pembentukan forum anak Desa Pandasari juga diisi dengan materi forum anak yang disampaikan oleh kas Eri selaku pendamping anak Propinsi Jawa Tengah. Dan diahiri dengan pemilihan pengurus forum anak Desa Pandansari periode 2018-2010. (Fatur)

 

 

 

About The Author

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *